Lombok Tengah NTB - Wujudkan ternak sapi masyarakat bebas dari PMK, Polsek Praya Timur lakukan pengawasan dan pendampingan giat vaksinasi PMK di wilayah Desa Sukaraja, Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah pada Selasa 16 Agustus 2022 sekitar pukul 10.00 Wita.
Hal tersebut disampaikan Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM melalui Kapolsek Praya Timur IPTU Sayum disela kesibukannya dalam pendampingan kegiatan.
Vaksin yang digunakan berupa vaksin Aptopor dengan sasaran ternak yang belum terjangkit PMK, sementara untuk hewan ternak yang sedang hamil, belum cukup umur dan sakit tidak bisa dilakukan vaksinasi.
Sebelum dilakukan vaksin petugas dari Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Lombok Tengah memberikan informasi dan beberapa penekanan kepada pemilik ternak tentang teknis isolasi dan penggunaan APD saat melakukan vaksinasi.
Pasca vaksinasi akan dilakukan monitor reaksi sampai 6 jam serta penyemprotan kandang, juga di jelaskan tanda klinis hewan yang tertular PMK.
Kapolsek berharap dengan adanya pemberian vaksin diharapkan dapat memberikan Herd Immunity sedini mungkin pada hewan ternak masyarakat.(Adb)